Mdiakompasnews.Com – Belitung – Dalam rangka semarak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 yang jatuh pada 9 Februari 2023, Bersama Jurnalis Belitung (Bejubel) menggelar Turnaman Domino yang berlangsung di Halaman Kantor Pokok Kerja (Pokja) Wartawan Belitung, Senin (07/02/2023).
Terlihat, raturan peserta sangat antusias mengikuti turnamen tersebut. Bahkan tenda yang panitia persiapkan untuk pelaksanaan kegiatan tersebut tidak cukup, hingga peserta harus main di luar tenda.
Menurut Ketua Koordinator Turnamen Gaple, Agung, setidaknya ada 80 meja yang mereka persiapan untuk turnamen itu. Atau jika dihitung orang, maka ada sekitar 320 peserta.
“Alhamdulillah ramai yang minat. Sebenarnya kami hanya menargetkan 32 meja, tetapi banyak yang masih ingin ikut turnamen ini. Jadi kami tambah pesertanya,” ujar Agung.
Kegiatan ini sendiri jelas Agung adalah rangkaian dari kegiatan HPN, di mana masih banyak kegiatan-kegiatan lain yang akan mereka lakukan. Seperti bakti sosial, anjangsana panti asuhan dan kunjungan lapas kelas 2b Tanjungpandan.
“Untuk kegiatan turnamen gaple ini, kami langsungkan selama 5 hari. Dari tanggal 7-11 Februari. Mulai jam 8 malam,” tandasnya.
Dalam turnamen itu, mereka mempersiapkan hadiah total sebesar Rp 8 juta. Di mana mereka mengambil 1-4 juara.
“Hadiahnya ada piala, piagam dan uang tunai.
Puncak acara tangga 14 Februari nanti, itu sekalian pembaguan hadiah untuk para pemenang,” pungkasnya.
HPN Sendiri jatuh pada 9 Februari, yang juga bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang ke 77.
(Andri S)