Mediakompasnews.Com – Belitung – Dalam rangka silaturahmi menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah,Pemerintah Desa Kacang Butor, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitungmenyelenggarakan Safari Ramadhan,pada Rabu malam (29/3).
Dalam kegiatan yang diselenggarakan secara perdana ini, lokasi yang disasar pertama kali oleh rombongan adalah Masjid Nurul Iman yang berada di Dusun Kepayahan,
Dian selaku Kepala Desa kacang Butor mengatakan, kegiatan safari Ramadhan 1444 Hijriah, merupakan agenda rutin Pemerintah Desa yang mana dilaksanakan setiap tahunnya.
“Tujuannya safari Ramadhan kalli ini.
untuk meningkatkan silahturahmi dengan masyarakat serta meningkatkan keimanan kita, “ucapannya kepada Awak Media MKN, pada hari Kamis (30/03/23).
Kades Dian menambahkan, dalam agenda safari ini jadwalnya ada lima mesjid yang akan di kunjungi selama bulan suci Ramadhan tahun ini.
“Kami juga ada sedikit memberikan bantuan kepada setiap mesjid berupa alat pembersih debu,” katanya.
Selain itu, kegiatan safari Ramadhan ini juga di isi dengan tausiyah, ceramah serta buka puasa bersama dengan jamaah yang hadir.
Menurutnya, bulan Ramadan merupakan bulan penuh hikmah dan memiliki banyak keberkahan serta bulan yang dinanti-nanti oleh seluruh umat muslim di seluruh dunia
Oleh sebab itu dirinya berharap, melalui kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan mendekatkan diri kepada sang Maha Pencipta.
“Semoga melalui kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang baik dan positif serta mendekatkan diri kita kepada Allah SWT,” tutupnya.
(Andri S)