Mediakompasnews.Com – Lebak – Puluhan Pengurus Forwatu Banten lakukan Refleksi Akhir Tahun pada Sabtu 29 Desember 2024 ke Kaduketug II Kanekes Baduy.
Perjalanan menuju Baduy dilewati dengan sukacita oleh para pengurus apalagi momentum _’Murak Kadu’_ (Baca: Panen Duren) di wilayah Baduy diserbu pengunjung.
Arman alias Runtah Pengurus Forwatu Banten yang berasal dari Baduy Luar sudah mempersiapkan berbagai sajian khas Baduy untuk menjamu para pengurus.
“Nuhun bae TOS daek datang KA Baduy! (Terimakasih sudah mau datang ke Baduy)” Jawabnya Singkat.
Koordinator pemberangkatan Saba Baduy Riswanto mengatakan bahwa Refleksi Akhir Tahun Forwatu Banten di gelar di Baduy dalam rangka mengaji diri untuk selalu bersyukur atas nikmat yang Allah berikan.
“Di Baduy Kita bisa merefleksikan diri bahwa selama ini Kita telah diberikan Rizki yang luar biasa dengan beragam cara Allah memberikan jalan salah satunya kesehatan dan beberapa peluang yang akan segera Kita garap di Tahun depan.” Papar Sekretaris Forwatu Banten.
“Kita berdo’a tahun 2025 sebagai Tahun Emas Forwatu Banten demi kemaslahatan BantenBanten,” Tutup Aris.
Dalam sambutan singkatnya Presidium Forwatu Banten menyampaikan apresiasi kepada para pengurus yang telah hadir.
“Sebuah kejutan kegiatan kali ini dihadiri oleh Anggota Dewan Pembina Ibu Anjar dan Anggota Dewan Pakar Pak Fahru Rizal. Mari Kita Wujudkan Gerakkan Tahun Emas untuk Forwatu Banten di 2025.” Pungkas Arwan.
(M. Irwansyah)