Mediakompasnews.Com-Kotabaru- Kerja keras yang dilakukan Polsek beserta Anggota dengan dibantu Satuan dari Basarnas BPBD dan 20 buah Perahu membuahkan hasil.
Korban Petrus Prasetyo Terto Bayu Adi Bin Robertus Mardio 40 tahun, Katholik, Sopir, Desa Karang Liwar tepatnya di Rt. 01, Kecamatan Kelumpang Hulu, yang mancin dilaut perairan Selatu Desa Batang Kulur Kecamatan Kelumpang Barat Kotabaru Kalimantan Selatan, Kamis (11/1/24).
Korban Petrus Prasetyo Bayu Adi (meninggal) dan Syarkawi, teman Korban, 55 tahun, Budha, Sopir, (Hidup) alamat Karang Liwar Rt. 01 Kecamatan Kelumpang Hulu keduanya,
Selasa 9 januari 2024, sekitar jam, 16.00. Wita pergi memancing dengan menggunakan Perahu Ketinting diperairan Laut Desa Selatu Batang Kulur, tanggal 10 januari 2024 sekitar jam. 03.00, wita Korban (Petrus Prasetyo Terto Bayu Adi) Kaget karena Perahu dipergunakan kemasukan air
Pada saat itu Perahu yang dipergunakan untuk memancing dalam keadaan miring, akibat panik tadi akhirnya Korban jatuh kelaut.
Satu temannya an. Syarkawi berhasil berenang menuju tepi laut pantai dan ditemukan diatas batu. Rupin, bersama warga mencari korban yang tenggelam namun tidak ditemukan.
Kejadian tersebut dilaporkan di Polsek Kelumpang Barat, pihak Polsek respon saat menerima laporan saksi 1 Syarkawi, dan Saksi 2. Rupin bersama warga.
Pihak Polsek Kelumpang Barat langsung Pencarian Korban yang dipimpin langsung Kapolsek IPTU Hendrie Ade. A.S, beserta 7, Anggota dengan dibantu Satuan Basarnas (BPBD) Kotabaru serta masyarakat mencari Korban dengan menggunakan Speed Boad dan Perahu.
Dengan kegigihan Polsek bersama Anggota dan Tim Basarnas (BPBD) dengan dibantu warga yang ikut mencari Korban telah membuahkan hasil, Korban Petrus Prasetyo Terto Bayu Adi, ditemukan sekitar jam 07.30. Wita hari Kamis 11 januari 2024 dalam keadaan sudah meninggal.
Korban setelah ditemukan dan diangkat langsung dibawa kerumah Duka di Desa Karang Liwar Rt. 01 Kelumpang Barat Kotabaru . Selanjutnya Korban diserahkan pada pihak keluarga yang sudah siap untuk dimakamkan. (M.Badrun/Run)